Selasa, 25 Februari 2014

Yalda

Seharusnya posting tentang yalda ini pada awal winter kemaren. Sekarang, winter tinggal sebulan lagi menuju spring. Tapi ya itulah, selalu saja ada alasan sampe tulisan ttg yalda ini pun tidak segera ditulis, namanya juga malas.

Baiklah, saya ceritakan sedikit ttg Yalda.

Emshab, shab_e Yalda (Malam ini, Malam Yalda).

Di Iran, beberapa perayaan tradisional kebudayaan masih tetap ada. Salah satunya Yalda (winter solitice).
Yalda adalah malam dimana waktu malam lebih panjang dari waktu siang. Hanya malam ini saja. Yalda jatuh pada tanggal 1 bulan Day, bulan ke 10 dalam kalender Persia (21Desember kalo di kalendar yg umum dipakai). Di Iran, sistem kalender yang dipakai adalah kalender hijri syamsi, perhitungan hari dan bulan berdasarkan sistem peredaran matahari. Day juga merupakan bulan awal musim semi (zamestan) berlansung.

Yalda ini adalah peringatan tradisional kuno bangsa Persia yg masih dilaksanakan sampe sekarang. Pada zaman persia kuno, malam yalda dirayakan berhubungan dengan tradisi keagamaan bangsa persia zaman itu. Sejak kedatangan islam, lambat laun perayaan yalda juga turut berubah. Masa sekarang orang2 sibuk dengan kehidupan yg serba modern. Dengan berbagai alasan, silahturahmi mengunjungi atau berkumpul bersama sanak keluarga menjadi kurang. Sekarang, yalda lebih menjadi malam silahturahmi sesama anggota keluarga.

Pada malam yalda, sanak keluarga berkumpul bersama, saling mendoakan, bercerita sampai membacakan kitab hafezh sekaligus memaknainya. Biasanya rumah orang tua atau rumah orang yang dituakan dalam keluarga menjadi tempat berkumpul
Peringatan utama yalda adalah membaca syair2 yg ada dalam kitab Hafez. Hafez adalah seorang penyair ternama bangsa Persia yg karyanya masih terus  di pakai sampai sekarang.



Seperti layaknya perayaan2 lain, untuk peringatan malam yalda juga tersedia hidangan tersendiri. Semangka (hendavaneh), anggur, buah delima(anaar) adalah buah-buahan khas yalda.


Disamping itu hidangan yang juga merupakan khas yalda adalah buah-buahan kering (khosk bar), diantaranya anggur kering(kismis),buah tin,kurma, juga kacang-kacangan.



kacang-kacangan.

buah-buahan kering.


Acara kumpul2 biasanya diakhiri dengan makan malam bersama. Happy Yalda.


.